Pertanyaan ini pun diajukan Okezone pada Dokter Spesialis Paru Primaya Hospital Bekasi Timur dr Annisa Sutera Insani, SpP, dan menurut dia itu tergantung dari kebutuhan tubuh Anda.
"Lebih baik mana? Itu tergantung dari target Anda. Sebenarnya, yang namanya olahraga itu sama-sama baik," jawabnya melalui pesan singkat, Jumat (17/7/2020).
Dokter Annisa melanjutkan, terkait dengan kekhawatiran penyebaran virus corona di udara, kedua olahraga ini memiliki risiko yang sama, terlebih ketika Anda melakukannya berkerumun.

"Intinya, kalau dilakukan selama tidak berkerumun, itu aman. Kalau berkerumun dan mengabaikan protokol kesehatan, ya, risikonya sama," terang dia.
Di kesempatan ini, dr Annisa pun menyarankan agar Anda yang gowes atau jogging untuk tetap menggunakan masker saat berada di luar rumah. Kalau memang merasa sulit bernapas dan pusing, maka tidak ada salahnya untuk lepas masker tapi dengan catatan.
"Ya, pastikan ketika buka masker Anda berada di lokasi yang tidak ramai. Lalu, jangan pernah lupa untuk segera cuci tangan selepas pakai masker maupun saat akan menggunakannya lagi agar tidak melakukan transmisi virus melalui tangan Anda yang menyentuh masker," terang dr Annisa.