SEHARI lagi umat Muslim merayakan hari raya Idul Fitri. Salah satu agenda rutin yang dilakukan adalah bersih-bersih rumah.
Jangan cuma menata perabotan rumah atau mengecat tembol agar lebih fresh ya. Karena Anda juga bisa mencoba membereskan serta membersihkan kulkas.
Enggak khawatir bagaimana caranya. Simak saja ulasan berikut ini, sebagaimana dilansir Soshiok, Sabtu (23/5/2020).
Sisihkan makanan di dalamnya
Sebelum kulkas dibersihkan, singkirkan dulu hya semua bahan makanan hingga barang beku di dalam kulkas. Cabut sambungan listriknya dan diamkan beberapa saat agar bunga es mencair dan kulkas mudah dibersihkan.
Lepas partisi
Sebelum membersihkan bagian dalamnya. Usahakan untuk melepas semua partisi yang bisa dilepas. Seperti pinggiran pintu, tatakan, hingga wadah buah. Bersihkan satu persatu dengan air mengalir.
Anda bisa menggunakan antiseptik yang food grade untuk membersihkan bagian dalam. Atau gunakan sabun dan pastikan dibilas dengan bersih.