Aurelie Moeremans merupakan salah satu artis cantik yang penampilannya selalu mencuri perhatian. Gaya outfit perempuan berkulit eksotis ini terkesan simpel tapi tetap menawan.
Karenanya, outfit Aurelie Moeremans sering dijadikan inspirasi dalam berbusana. Berikut gaya outfit Aurelie Moeremans yang Okezone rangkum dari akun Instagram pribadinya, @aurelie, Rabu (29/1/2020) :
White tank top
Aurelie terlihat sangat seksi dengan outfit yang dikenakannya. Dia mengenakan tank top untuk atasannya. Dipadukan dengan celana jeans, outfit ini terkesan sangat santai.
Anda bisa mengenakan outfit ini saat berlibur ke pantai atau hangout santai bersama teman-teman. Padukan dengan sendal jepit agar terlihat lebih santai dan nyaman.
Black bomber
Salah satu artis kelahiran 1993 ini mengenakan outfit yang terkesan kasual dan stylish. Untuk atasannya ia mengenakan kaos putih yang dibaluti oleh jaket bomber berwarna hitam.
Aurelie Moeremans juga mengenakan celana jeans pendek untuk bawahannya. Padukan dengan sneakers agar terkesan lebih fashionable.
Floral mini dress
Sama dengan foto sebelumnya. Kali ini Aurelie Moeremans juga mengenakan gaya berpakaian dengan tema floral. Dress yang ini terlihat lebih manis dan sedikit seksi.
Jika ingin pergi berlibur, Anda bisa mengenakan outfit seperti yang dipakai Aurelie. Untuk menambahkan kesan manis, Anda bisa padukan dengan flat shoes.
(Helmi Ade Saputra)