Sneakers menjadi salah satu item fashion yang paling berkembang dalam beberapa tahun terakhir. Bahkan, beberapa rumah mode ternama dunia sampai ikut-ikutan merilis koleksi khusus, guna menarik perhatian para pencinta sneakers di seluruh dunia.
Nah, bicara soal sneakers sepertinya tidak afdol bila belum membahas Air Jordan 1. Sepatu basket keluaran Nike ini memang diklaim menjadi sneakers paling populer karena desainnya yang tak lekang oleh waktu.
Saking uniknya, beberapa kolektor menjadi sepatu tersebut sebagai benda investasi. Tak terkecuali bagi Priast. Pria yang akrab disapa Dipsky ini diklaim sebagai kolektor Air Jordan 1 terbanyak di Indonesia.
Hal ini terungkap saat Priast menjadi bintang tamu dalam kanal YouTube milik news anchor Robert Harianto berjudul Keluarga Hypebeast: Menteng, Kolektor Air Jordan 1 Terbanyak di Indonesia.
Robert yang juga merupakan kolektor Air Jordan 1, berkesempatan melihat langsung koleksi Priast di kediamannya di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.
Sesampainya di lokasi, Robert merasa takjub melihat penampakan rumah Priast yang sangat luas dan dirimbuni pepohonan rindang. Sang empunya rumah pun mengatakan bahwa sebagian besar tumbuhan itu diambil langsung dari Kebun Raya Bogor. Kebetulan, ibunya memang hobi berkebun.
Sebelum masuk ke segmen utama, Robert sempat mengonfirmasi sebuah informasi tentang silsilah keluarga Priast yang konon merupakan keponakan Presiden ke-2 Indonesia, Soeharto.
"Yang kita tahu, bener apa salah di konfimasi ya. Lo katanya ponakan Pak Harto ya?," tanya Robert.
Priast kemudian dengan ramah menjawab pertanyaan tersebut.
"Betul, Pak Probosutedjo itu bapak saya, dia itu adik satu ibu sama Pak Harto," jawab Priast singkat sembari menjelaskan bahwa sejak kecil ia memang lahir dan tumbuh besar di kawasan Menteng seperti Keluarga Cendana lainnya.

Tak beberapa lama kemudian, Robert langsung diajak menyambangi museum mini, tempat Priast menyimpan ratusan koleksinya. Ukuran ruangan tersebut memang tidak terlalu besar, namun dipenuhi rak-rak sepatu yang tersebar di setiap sudutnya.
Priast mengatakan koleksinya terbagi menjadi beberapa row, ada rak khusus yang menyimpan sepatu-sepatu rare, ada juga rak khusus yang meyimpan sepatu-sepatu spesial (ada kenangan tersendiri).
Seluruh sepatu itu tidak hanya sekadar menjadi pajangan. Priast ternyata tidak pernah ragu untuk memakainya. Padahal, sebagian besar sepatu yang ia miliki itu dibanderol dengan harga yang sangat fantastis hingga Rp89 juta.
Berikut Okezone rangkumkan beberapa koleksi AJ 1 paling memorable dan berharga bagi Priast.
Air Jordan 1 x TED X Portland

"Sepatu ini sebenarnya enggak mahal sih, kalau enggak salah cuma Rp 28 juta. Ini kolaborasi Air Jordan dengan TED X Portland tahun 2012. Hanya rilis 230 pair di dunia, setengahnya dilelang buat beasiswa TED X. Nama sepatunya Air Jordan 1 Perfect Pair. Jadi di dalam solenya itu ada gambar bunga yang melambangkan kesempurnaan," kata Priast.