Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

3 Tahap Gejala Virus HIV Menyerang Tubuh, Jangan Sampai Telat Berobat

Fadhilah Annisa , Jurnalis-Sabtu, 30 November 2019 |00:30 WIB
3 Tahap Gejala Virus HIV Menyerang Tubuh, Jangan Sampai Telat Berobat
HIV/AIDS (Foto: Huffingtonpost)
A
A
A

Tahap Ketiga: Gejala AIDS

AIDS adalah tahap lanjutan dari infeksi HIV. Ini biasanya ketika jumlah sel T CD4 Anda turun di bawah 200 dan sistem kekebalan tubuh Anda rusak parah. Anda mungkin terkena infeksi oportunistik, penyakit yang lebih sering terjadi dan lebih buruk pada orang yang memiliki sistem kekebalan tubuh yang melemah. Beberapa di antaranya, seperti sarkoma Kaposi (suatu bentuk kanker kulit) dan pneumocystis pneumonia (penyakit paru-paru), juga dianggap "penyakit terdefinisi AIDS."

Jika Anda tidak tahu sebelumnya bahwa Anda terinfeksi HIV, Anda mungkin menyadarinya setelah Anda memiliki beberapa gejala berikut:

· Menjadi lelah sepanjang waktu

· Pembengkakan kelenjar getah bening di leher atau pangkal paha Anda

· Demam yang berlangsung lebih dari 10 hari

· Berkeringat di malam hari

· Penurunan berat badan tanpa alasan yang jelas

· Bintik-bintik keunguan pada kulit Anda yang tidak hilang

· Sesak napas

· Diare berat, jangka panjang

· Infeksi ragi di mulut, tenggorokan, atau vagina Anda

· Memar atau berdarah yang tidak bisa Anda jelaskan

Orang dengan AIDS yang tidak mengkonsumsi obat sama sekali akan hidup sekitar 3 tahun, atau kurang jika mereka terkena infeksi lain. Tetapi HIV masih dapat diobati pada tahap ini. Jika Anda mulai menggunakan obat-obatan untuk HIV maka tetap gunakanlah, jangan lupa untuk mengikuti saran dokter, dan selalu menjaga kesehatan.

(Dinno Baskoro)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement