ALAM semesta tidak hanya di tempati oleh manusia, hewan atau tumbuhan, tetapi juga terdapat makhluk gaib. Masyarakat sendiri mengenal banyak jenis makhluk gaib seperti pocong, kuntilanak, genderuwo dan tuyul. Makhluk gaib identik dengan sesuatu yang horor dan menyeramkan.
Memang, banyak orang menganggap makhluk gaib ini menakutkan, tetapi beberapa nampaknya malah membuat sebagai bahan untuk membuat lelucon. Tidak jarang, banyak dari orang-orang membuat prank yang bertemakan hantu berseliweran di media sosial.
Okezone telah merangkumnya Kamis 26 September 2019 dari berbagai sumber di media sosial Instagram.
Kuntilanak terbang tapi malah nabrak pohon
Kalo kita bicara soal pohon besar, pasti terlintas di pikiran kita bahwa itu adalah tempatnya kuntilanak. Niat hati ingin menakuti orang-orang yang lewat dengan cara terbang dari pohon, kuntilanak ini malah terkena sial.
Usil sih! jadi kena tendangan maut kan
Awalnya ingin ngejahilin temannya dengan bergaya ala hantu, tetapi malah terkena tendangan maut oleh temannya yang baru selesai mandi.
Bukannya ketawa lihat hantu malah?
Malam hari merupakan momen yang paling tepat untuk menakuti orang menjadi hantu. Kisah anak yang menyamar menjadi hantu untuk menakuti temannya malah di tertawakan balik.
Sedang asyik tidur malah di ganggu pocong
Seorang penjual yang sedang asyik tertidur pulas terlihat kaget setelah melihat pocong membangunkannya. Bukannya takut penjual ini malah menantang balik si pocong, tetapi malah si pocong yang berlari.
Tendangan maut untuk hantu
Wanita ini terlihat santai saat menakuti orang-orang yang berlalu lalang di sebuah gedung. Karena si wanita ini berdiri di sebelah lift ada beberapa orang yang terlihat tidak jadi untuk menaiki lift tersebut. Tetapi saat di akhir wanita ini malah di tendang oleh seorang laki-laki.
(Martin Bagya Kertiyasa)