Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Aura Kasih Posting Wajah Anak untuk Pertama Kali, Intip Momen Bahagianya

Tiara Putri , Jurnalis-Rabu, 21 Agustus 2019 |04:00 WIB
Aura Kasih Posting Wajah Anak untuk Pertama Kali, Intip Momen Bahagianya
Momen bahagia Aura Kasih bersama suami dan anak (Foto : @aurakasih/Instagram)
A
A
A

Sejak melahirkan pada bulan Juni lalu, penyanyi Aura Kasih seakan ingin menyembunyikan wajah anaknya dari publik. Meskipun beberapa kali mengunggah momen kebersamaannya dengan sang buah hati, pelantun lagu ‘Mari Bercinta’ itu hanya memperlihatkan bagian tubuh lain seperti tangan.

Kalaupun ada foto yang memperlihatkan satu badan diambilnya dari jarak jauh atau menghadap belakang. Namun hal berbeda terjadi pada hari ini, Selasa 20 Agustus 2019, Aura Kasih mengunggah foto dan video yang memperlihatkan wajah anaknya secara jelas.

Pada foto pertama, terlihat ia tengah menggendong bayi yang diberi nama Arabella itu. Sementara di sampingnya ada sang suami. Pada foto terlihat ketiganya kompak memejamkan mata sambil tersenyum penuh cinta.

Aura Kasih dengan anak

“With mamãe and papai. 2 days old,” tulis Aura Kasih pada keterangan foto seperti yang Okezone lansir dari akun @aurakasih. Hingga berita ini ditulis, foto tersebut telah disukai lebih dari 80 ribu kali. Selanjutnya ada video yang memperlihatkan bayi perempuan itu ‘diusili’ oleh sang ibu.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement