“It's happened... the #vegan roast has landed at @breadstkitchen! #roastrevolution," tulis Gordon sebagai keterangan video yang memperlihatkan adegan saus gravy tengah dituangkan ke sebuah piring yang menyajikan vegan wellington.
Memperkenalkan sajian menu terbaru, pria berusia 52 tahun ini tentunya berharap mendapatkan respons positif dan meriah dari masyarakat luas. Namun sayangnya, harapan tidak melulu berjalan sesuai kenyataan.

Pasalnya, seperti dilansir Dailymail, Jumat (15/3/2019) momen perkenalan menu sajian vegan terbaru ala Gordon Ramsay ini disebutkan sepertinya sukses membuat sebagian netizen Twitter merasa marah. Terutama orang-orang karnivora, yang merasa kecewa terhadap sosok Gordon, yang begitu vokal menyuarakan sentimen terhadap vegan.
“Dulu ia sangat menentang vegan, dan sangat vokal tentang itu. Tapi sekarang dengan adanya pergantian pola pasar, ia menginginkan juga,” tulis netizen dengan akun Twitter bernama @EKWazza.