Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Waduh, Merokok Bisa Sebabkan Rambut Beruban di Usia Muda

Agregasi Hellosehat.com , Jurnalis-Kamis, 14 Maret 2019 |16:00 WIB
<i>Waduh</i>, Merokok Bisa Sebabkan Rambut Beruban di Usia Muda
Merokok bisa sebabkan rambut beruban di usia muda (Foto: Healthline)
A
A
A

Selain ketiga penyebab di atas, uban juga dapat muncul sejak dini akibat kebiasaan merokok. Pada sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2010, ditemukan bahwa perokok 2,5 kali lebih berisiko memiliki uban di usia muda dibandingkan orang yang tidak merokok. Rata-rata, uban muncul pada saat perokok berusia 30 tahun.

Hal ini disinyalir erat kaitannya dengan berbagai kandungan pada rokok yang bersifat seperti radikal bebas. Kandungan ini menyebabkan stres oksidatif pada melanosit, kemudian mengakibatkan kerusakan pada sel-sel tersebut. Akhirnya, melanosit berhenti memproduksi melanin dan menyebabkan munculnya uban di usia muda.

Selain itu, merokok juga akan menyebabkan penyempitan pada pembuluh darah. Aliran darah menuju folikel rambut pun berkurang sehingga rambut Anda lebih rentan mengalami kerontokan. Tidak hanya menyebabkan timbulnya uban di usia muda, kebiasaan merokok juga berpotensi menimbulkan kerusakan lain pada rambut Anda.

Merokok akan memengaruhi seluruh tubuh Anda, termasuk rambut. Meski demikian, belum terlambat bagi Anda untuk memperbaiki kebiasaan tersebut. Sebelum warna rambut Anda memudar, yuk, kurangi kebiasaan merokok dan cobalah menggantinya dengan sesuatu yang lebih menyehatkan.

(Helmi Ade Saputra)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement