Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Majalah Vogue Dapuk Kai EXO Jadi 'Bintang' di Pagelaran Busana Gucci Cruise 2019

Pradita Ananda , Jurnalis-Selasa, 05 Juni 2018 |22:03 WIB
Majalah Vogue Dapuk Kai EXO Jadi 'Bintang' di Pagelaran Busana Gucci Cruise 2019
Kai EXO dalam Gucci Cruise 2019 (Foto: Soompi)
A
A
A

Datang dengan penampilan effortless stylish, sebagaimana diwarta Soompi, Selasa (5/6/2018) Kai didapuk oleh Vogue sebagai bintangnya acara fashion show malam itu atau disebut ‘star of the night’. Terlepas begitu banyak sosok terkenal lainnya juga yang hadir, mulai dari Elton John, A$AP Rocky, Sakaguchi Kentaro, Saoirse Ronan, Salma Hayek Pinault, hingga Alessandro Borghi.

 (Baca Juga:Viral Pedagang Semangka Tampan, Ternyata Ini Kisah di Baliknya)


Titel di atas rasanya tidaklah berlebihan disematkan pada Kai, sebab nyatanya penampilan Kai di acara pagelaran busana Gucci tersebut berhasil menjadi trending topic seluruh dunia (worldwide trending topic) nomor dua di linimasa Twitter selama beberapa jam.

Tidak hanya menjadi worldwide trending topic di linimasa Twitter, kehadiran Kai pun tidak ketinggalan menjadi highlight diabadikan oleh berbagai majalah high fashion dunia melalui akun Instagram resminya masing-masing. Mulai dari majalah Elle Korea, Vogue Japan, HarpersBazaar Japan dan Thailand, hingga Marie Claire Hongkong.

(Utami Evi Riyani)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement