"Kami masukkan Tari Gambyong ini tercatat sebagai rekor 8.434, selain itu juga dimasukkan dalam rekor dunia dengan perempuan penari Gambyong terbanyak," jelas Ariyani, Minggu (29/4/2018).
Piagam Rekor MURI diberikan pada perwakilan masyarakat, Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo pun didaulat untuk menerima piagam, termasuk dua orang penari Gambyong.
"Biarlah yang menerima piagam, perwakilan masyarakat Solo saja. Saya yang di belakang. Toh, keberhasilan ini tercipta karena dukungan penuh masyarakat," tutup Rudi.
(Utami Evi Riyani)