Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Terlalu Sering Konsumsi Makanan Kaleng Bisa Merusak Sistem Pencernaan

Dewi Kania , Jurnalis-Kamis, 12 April 2018 |11:32 WIB
Terlalu Sering Konsumsi Makanan Kaleng Bisa Merusak Sistem Pencernaan
Makanan kaleng (Foto: Crown Holdings)
A
A
A

Karena sebuah tim peneliti telah memperingatkan bahwa makanan kaleng mengandung zinc oxide, yang dapat merusak sistem pencernaan Anda. Hal ini tentu bahayanya bisa muncul dalam jangka panjang.

Studi ini menunjukkan bahwa nanopartikel dari oksida seng yang ada di lapisan kaleng tertentu, bisa menjadi tempat berkembang biaknya mikroba. Belum lagi, ada tambahan pewarna makanan yang menghasilkan sulfur. Dampaknya negatif karena berpengaruh pada saluran pencernaan manusia.

Associate Professor di Universitas Binghamton di New York Gretchen Mahler mengatakan, nanopartikel zinc oxide (ZnO) pada dosis tertentu, bisa mengubah cara usus menyerap nutrisi. Lalu, pengaruhnya terhadap gen sel otot dan protein yang dicerna oleh usus.

"Bagi saluran pencernaan, ada perubahan sel dalam waktu cepat jika seseorang kerap makan produk kalengan," ujar Mahler, dilansir Zeenews, Kamis (12/4/2018).

Para peneliti menambahkan, nanopartikel dari makanan kaleng juga menyebabkan penurunan fungsi usus. Begitu juga, aliran darah ke usus jadi terganggu, karena ada gangguan metabolisme yang terjadi secara alamiah.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement