Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Di Sini Letak Mistis Gunung Merapi

Utami Evi Riyani , Jurnalis-Selasa, 03 November 2015 |01:00 WIB
Di Sini Letak Mistis Gunung Merapi
Disinilah letak mistis Gunung Merapi (Foto: Wisata123)
A
A
A

GUNUNG Merapi dikenal sebagai salah satu gunung penuh mistis di Pulau Jawa. Seluruh wilayah di gunung ini sarat dengan cerita penuh misteri, baik dari hutan, lereng, hingga puncaknya.

Salah satu titik yang disebut angker di kawasan ini adalah Pasar Bubrah. Letak Pasar Bubrah ada di dekat kawah Merapi dan lokasi ini dipenuhi dengan bebatuan sisa letusan Merapi.

Pasar Bubrah merupakan tempat yang kerap digunakan sebagai lokasi mendirikan tenda untuk para pendaki.

Pada malam harinya, banyak pendaki yang mendengar suara riuh layaknya suasana riuh di sebuah pasar.

Selain suara riuh, pendaki juga kerap mendengar suara alunan gamelan Jawa baik pada malam Jumat kliwon.

Bahkan, terkadang sosok dengan pakaian khas Jawa dilaporkan kerap menampakkan diri di antara pendaki.

Tidak hanya sampai di situ, Gunung Merapi juga dikabarkan sebagai salah satu keraton yang dikendalikan oleh bangsa jin. Kerajaan tersebut disebut sebagai pasukan penunggu Gunung Merapi.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement