MEMILIKI tiga anak membuat Donna Agnesia merasa lengkap. Lantas, benarkah tak ada lagi keinginan dirinya menambah momongan dalam keluarganya?
Kehadiran anak dalam rumah tangga tak sekedar menyemarakkan keluarga mungil yang Anda bina, tapi juga menjadi pelengkap kebahagiaan rumah tangga.
Gambaran itu pun sangat dirasakan Donna Agnesia. Kehadiran tiga anak yang dimilikinya hasil cinta bersama Darius Sinathrya itu pun begitu terasa melengkapi hidupnya.
Kebahagiaan pun kian sempurna karena buah hati yang dimilikinya sudah lengkap, yakni ada anak perempuan dan laki-laki.
"Iya, selesai sudah tugas saya. Ada anak laki-laki dan juga perempuan," tuturnya ketika ditemui di Jimbaran Resto, Ancol, Jakarta, baru-baru ini.
Presenter cantik ini mengatakan, tiga anak yang dimilikinya sudah dirasa cukup bagi dia dan sang suami. Lantas, adakah keinginan untuk menambah momongan 2012 nanti?
"Sudah cukup tiga saja. Dua laki-laki sudah ada dan ketika ingin anak perempuan lahirlah Sabrina (putri ketiga). Jadi ada teman untuk mamanya, deh," tutupnya.
(Tuty Ocktaviany)
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari