RESEP Dimsum Ayam Enak dan Lembut, Bisa Dibuat di Rumah, menarik untuk dibahas dan diketahui. Supaya bisa dijajal dibuat sendiri di rumah.
Dimsum sendiri merupakan hidangan kukus khas Tionghoa yang terkenal. Punya rasa gurih dan tekstur yang kenyal serta lembut, membuat dimsum digemari banyak orang dari berbagai kalangan usia.
Tidak perlu selalu pergi ke restoran atau beli di luar untuk menikmatinya, karena Anda bisa membuatnya sendiri di rumah dengan resep yang sederhana.
Ingin membuat sendiri dan penasaran apa saja bahannya? Simak resep dimsum ayam enak dan lembut yang bisa dibuat di rumah berikut ini, sebagaimana telah dikutip dari Cookpad Andhien_Xavier, Selasa (2/7/2024)
Bahan-bahan:
- 500 gr ayam fillet
- 250 gr udang kupas
- 150 gr tepung maizena
- 125 gr labu siam, parut
- 1 butir telur
- 2 batang daun bawang, iris halus
- 1 sdt gula pasir