Ramai Kasus Aksi Bullying di Sekolah, Kak Seto: Seolah Hal Wajar

Devi Pattricia, Jurnalis
Rabu 21 Februari 2024 22:40 WIB
Kasus bullying di sekolah, (Foto: Rawpixel/ Freepik)
Share :

AKSI  bullying atau perundungan yang dilakukan sekelompok geng siswa di SMA Binus Serpong, Tangerang sedang ramai jadi buah bibir, dan semakin mendapatkan perhatian publik. Pasalnya, bullying tersebut dilakukan bukan hanya secara verbal, melainkan juga adanya tindakan kekerasan fisik.

Tindakan perundungan verbal dan fisik ini, bahkan membuat korban sampai harus dilarikan ke rumah sakit. Psikolog anak, Kak Seto turut menyoroti aksi bullying yang dilakukan sekelompok siswa pelajar tersebut.

 BACA JUGA:

Ia mengatakan bahwa bullying bisa terus terjadi jika dibiarkan begitu saja. Oleh karenanya, tindakan perundungan harus mendapatkan perhatian yang serius agar tidak menjadi suatu hal yang dianggap wajar dan dinormalkan.

 

 BACA JUGA:

“Jadi seolah-olah bullying adalah hal yang wajar, hal yang lumrah terjadi pada anak-anak, apalagi yang sedang tumbuh dan berkembang dengan berbagai dinamikanya,” kata Kak Seto, dikutip dari unggahan video dalam akun Instagram pribadinya, @@kaksetosahabatanak, Rabu (21/2/2024)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya