RESEP makan siang serba tumis bisa jadi pilihan menu yang tepat. Apalagi buat kamu yang tidak memiliki waktu banyak alias padat aktivitas.
Menu ini cupuk simpel, tapi begitu lezat karena dilengkapi dengan sayur dan protein. Buat kamu yang ingin mencobanya, bisa ikuti resep berikut ini.
1. Tumis Buncis Udang
(Foto: Instagran @nafisa_shidqia)
Bahan:
100 gr udang, kupas dan bersihkan
100 gr baby buncis, iris serong
Garam, gula dan penyedap secukupnya
1 buah cabe merah besar, iris serong
1 buah cabe hijau besar, iris serong
Bumbu halus:
Cabe rawit dan keriting sesuai selera
2 siung bawang putih
4 butir bawang merah
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus sampai harum, lalu beri air sedikit. Masak sampai harum dan matang.
2. Masukkan buncis dan irisan cabe hijau dan merah, lalu tambahkan gula garam penyedap, aduk rata.
3. Terakhir masukkan udang, masak sampai udang berubah warna. Jangan lupa koreksi rasa. Angkat dan sajikan.