Kemudian akibat kekeringan dan dehidrasi metabolisme pada anak juga akan terganggu. Ditambah lagi, lanjut dia, dengan jenis makanan yang biasanya dikonsumsi juga berkurang. Maka dari itu, hal tersebut akan memberikan dampak yang luar biasa dan harus segera dicegah.
Dokter Tan Shot meminta agar lebih memerhatikan kebutuhan air pada anak. Di mana anak yang mengalami dehidrasi juga akan menggangu fungsi otak, hingga ginjalnya yang mana ketercukupan cairannya harus terpenuhi dengan baik.
“ya, pasti dong, pasti dong anak nggak boleh dehidrasi dong, ya. Kalau dehidrasi maka tentu saja yang pertama kali kena adalah gangguan ginjal, karena ginjal membutuhkan jumlah cairan yang cukup,” tuturnya.
(Leonardus Selwyn)