7 Upacara Adat Suku Batak, Ada yang Bernuansa Mistis

Melati Pratiwi, Jurnalis
Rabu 15 Februari 2023 14:00 WIB
Mangongkal holi, tradisi warga suku Batak Toba di Samosir. (Youtube Pesona Samosir)
Share :

SUKU Batak di Sumatera Utara memiliki aneka macam upacara adat yang masih terjaga kelestariannya. Mulai dari upacara perkawinan hingga kematian.

Batak merupakan suku dengan populasi terbanyak ketiga di Indonesia setelah Jawa dan Sunda. Mayoritas masyarakat Batak tinggal di Sumut.

Batak terdiri dari enam kategori yaitu Batak Toba, Batak Karo, Batak Mandailing, Batak Angkola, Batak Pakpak Dairi, dan Batak Simalungun.

 BACA JUGA:Menelusuri Sejarah Suku Simalungun, Pemilik 4 Marga Besar di Tanah Batak

Agar semakin mengenal kekayaan suku batak, berikut ini ada 7 upacara adatnya yang perlu diketahui.

1. Sibaso

Upacara adat Sibaso berasal dari suku Batak Mandailing. Pada dasarnya, upacara ini dilakukan dengan tujuan menyembuhkan penyakit maupun memberikan keberuntungan untuk masyarakat setempat.

 

Gadis Mandailing

Sibaso dilakukan oleh dukun maupun tabib serta ritualnya bersifat magis.

2. Mangongkal Holi

Suku batak memiliki upacara adat yang terbilang cukup unik. Namanya adalah Mangongkal Holi, sebuah tradisi membongkar tulang belulang leluhur yang berada di tanah perantauan.

Setelah dibongkar, tulang-tulang leluhur akan dipindahkan ke tanah kelahiran. Upacara adat satu ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan kepada para pendahulu

 BACA JUGA:Kenapa Orang Mandailing Enggan Disebut Batak? Simak Penjelasannya

3. Erpangir Kulau

Upacara adat bernama Erpangir Kulau berasal dari suku batak karo. Tradisi ini dilakukan dengan cara mandi demi mengusir roh jahat serta memberikan sesajian.

 

Selain itu, Erpangir Kulau seringkali dijumpai pada upacara perkawinan hingga digunakan sebagai penolak penyakit ulah roh jahat.

4. Mamongkot Ruma Bayu

Mamongkot Ruma Bayu merupakan upacara adat suku batak Simalungun. Upacara tersebut digelar dalam rangka memasuki hunian baru.

Dengan upacara Mamongkat Ruma Bayu, orang yang bakal tinggal di rumah baru diharapkan mendapat berkah, rezeki, serta kesematan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Women lainnya