Bergaya di Paris Fashion Week, Tubuh Doja Cat Bertabur 30.000 Kristal Swarovski

Muhammad Sukardi, Jurnalis
Selasa 24 Januari 2023 11:15 WIB
Doja Cat, (Foto: Twitter @VersaceVenus_)
Share :

Doja Cat jadi salah satu bintang dunia yang ikut menghadiri gelaran pekan mode, Paris Fashion Week. Kehadiran penyanyi hits Kiss Me More tersebut untuk menghadiri pegelaran busana dari  Schiaparelli SS23.

Bergaya di Paris Fashion Week, Doja terlihat tampil super nyentrik dan penuh statement. Bagaimana tidak, Doja tampil dengan membiarkan tubuhnya bertabur kurang lebih sebanyak 30.000 kristal swarovski.

Tampil maksimal, tak tanggung-tanggung memang puluhan ribu kristal yang menutupi wajah, kepala, hingga tubuhnya itu harus dikerjakan selama berjam-jam.

“Tampilan Doja Cat di Paris Fashion Week membutuhkan waktu 4 jam untuk memasang 30.000 kristal swarovski," dikutip dari akun Twitter @PopBase, Selasa (24/1/2023).

(Foto: Twitter @dojasAlegend)

Terlihat dari foto-foto yang beredar,tidak ada celah untuk kulit Doja yang bebas dari kristal mahal tersebut. Jika diperhatikan dengan seksama, area kelopak mata hingga telinga pun terpasang kristal.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya