2. Kontrol tekanan darah dan kolesterol: Merujuk pada satu penelitian, mengonontrol tekanan darah secara intensif dikaitkan dengan penurunan 37 persen pada perubahan mikrovaskular.
3. Rutin skrining: Lakukan skrining setiap tahun dan bila terdeteksi adanya DR atau Retinopatik Diabetik atau DME dini, segera lakukan pengobatan untuk mencegah kebutaan.
4.Jalani lifestyle sehat: Disipilin menjaga asupan makanan dan minuman yang masuk ke dalam tubuh. Ditambah rutinitas berolahraga, bisa membantu seseorang dengan diabetes agar tidak sampai menderita DR atau DME.
5. Penggunaan obat: Penggunaan obat-obatan penurun kolesterol disebutkan dikaitkan dengan penurunan risiko kumulatif retinopati dan DME secara signifikan.
Sebagai informasi, apabila seseorang sudah terkena DME, memang biasanya akan sulit untuk dilakukan pengobatan untuk bisa sembuh seperti sebelumnya. Penanganan pertama yang biasanya dilakukan pada kasus seperti ini adalah dengan pemberian obat-obatan anti VEGF, yang harus dibarengi dengan pola gaya hidup sehat, seperti dengan menjaga gula darah kurang dari 7 persen, tekanan darah serta tekanan kolesterol dalam batas normal.
Keefektivitasan obat-obatan ini tidak akan memberikan pengaruh besar apabila penderita tidak menerapkan pola hidup sehat.
BACA JUGA:Tips Dokter Minum Kopi yang Aman Demi Jantung Sehat
BACA JUGA:Musim Hujan di Tengah Pandemi Covid-19, Ahli Kesehatan: Wajib Disiplin Prokes 5M dan Kurangi Makan Instan
(Rizky Pradita Ananda)