Sebelumnya, Anies dan rombongan sempat menggelar kegiatan di hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Pusat. Setelah dari Fairmont, Anies langsung bertolak ke Kawasan wisata Kota Tua
Dalam kegiatan ini, sebanyak 12 delegasi U20 Mayors Summit dihadir diantaranya Los Angeles (Wali Kota), Rotterdam (Wali Kota), Tokyo (Gubernur), Tshwane (Wali Kota), Mumbai (Komisaris dan Administrasi Kota, BMC), Sydney (Wakil Wali Kota), Berlin (Sekretaris Tetap Kewarganegaraan Aktif, Dukungan Demokrasi dan Hubungan Internasional), São Paulo (Wakil Sekretaris Hubungan Internasional), Madrid (Wakil Direktur Hubungan Internasional), Moskow (Wakil Kepala Departemen Ekonomi Eksternal dan Hubungan Internasional), Buenos Aires (Manajer Hubungan Internasional), Istanbul (Kepala Hubungan Luar Negeri Departemen IMM).
Selain itu, ada 10 delegasi kota yang hadir secara virtual yakni Amsterdam (Sherpa), Istanbul (Walikota), Izmir (Sherpa), Johannesburg (Sherpa), Lisboa (Wali Kota), Milan (Wali Kota), Moskow (Sherpa), Kota New York (Komisaris untuk Kebijakan dan Inisiatif Strategis), Osaka (Sherpa) Roma (Wali Kota).
(Rizka Diputra)