Pengen Hangout di Masa Transisi New Normal? Ada 4 Restoran Tradisional di Jakarta

Leonardus Selwyn Kangsaputra, Jurnalis
Sabtu 04 Juli 2020 13:59 WIB
Ilustrasi. (Foto: Instagram/@warung_wakaka)
Share :

Talaga Sampireun


Jika anda ingin menikmati masakan khas Sunda dengan nuansa alam, maka Talaga Sampireun menjadi tempat yang cocok untuk disinggahi bersama keluarga. Lokasinya Talaga Sampireun ada di Bintaro, Puri (Jakarta Barat) dan Ancol (Jakarta Utara). Anda bisa memesan aneka menu masakan seperti gurame bumbu cobek, sate maranggi, sate jamur, gurame bumbu mangga dan masih banyak lainnya yang akan memberi nuansa kembali ke kampung halaman.

Omah Sendok


Para pencinta makanan khas Jawa dan ingin merasakan masakan rumahan, maka dapat mengunjungi Omah Sendok. Lokasinya berada di Taman Mpu Sendok, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Terdapat berbagai macam menu yang lezat seperti tenggiri asam manis, soto betawi kuah merah, balado ikan asin pete, orak arik telor buncis, pisang kremes gula merah dan masih banyak lainnya. Jika berkunjung ke tempat ini, Anda akan mendapatkan sensasi seperti makan di rumah sendiri.

(Dewi Kurniasari)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya