Tak Hanya Menunda Kehamilan, Pil KB Juga Bikin Bebas Jerawat Loh

Muhammad Sukardi, Jurnalis
Rabu 17 Juni 2020 20:24 WIB
Ilustrasi. (Foto: Shutterstock)
Share :

BAGI mereka yang menunda kehamilan, mungkin merasa cocok menggunakan pil KB. Tapi tahukah Anda jika pil KB juga memiliki efek lain untuk wajah Anda?

Tapi, bukan efek samping negatif yang terjadi, melainkan membuat kulit cantik. Kok bisa? Berikut penjelasannya. Pil KB memang dipergunakan untuk mencegah kehamilan, namun secara tidak langsung pil kontrasepsi, yang mengandung kombinasi hormon estrogen dan progesteron, bekerja menghambat hormon alami tubuh, dan mencegah kehamilan.

Dilansir dari Huffington Post, hormon androgen (hormon seks seperti testosteron pada wanita) memicu kelenjar minyak untuk menghasilkan sebum (minyak) lebih banyak daripada yang dibutuhkan. Sebum ini akan menghalangi pori-pori sehingga kotoran lebih mudah terjebak dan akhirnya menjadi jerawat.

Pada wanita yang mengonsumsi pil KB, kandungan hormon yang terdapat di dalamnya membantu menurunkan kadar androgen, sehingga produksi minyak menjadi lebih terkendali. Ini mencegah pertumbuhan jerawat sehingga membuat kulit Anda lebih bersih dari sebelumnya.

Namun, tidak semua pil KB memiliki efek yang sama pada kulit. Pil KB yang mengandung progesteron saja dan berbasis androgenik malah dapat memicu pertumbuhan jerawat.

Oleh karena itu, pil kontrasepsi yang Anda pilih untuk mencegah kehamilan sekaligus menghambat pertumbuhan jerawat adalah pil kombinasi yang mengandung progestin (progesteron buatan) antiandrogenik. Pil tersebut mengandung androgenik rendah sehingga efektif untuk mengatasi jerawat.

Dilansir dari WebMD, Badan Pengawas Obat dan Makanan di Amerika Serikat atau FDA telah menyetujui beberapa kandungan jenis pil KB untuk membantu mengatasi jerawat.

Kombinasi estrogen dan progestin yang disebut dengan norgestimete, kombinasi estrogen dan progestin yang disebut dengan norethisterone dan kombinasi estrogen dan progestin yang disebut dengan drospirenon.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Women lainnya