OLAHAN sup atau hidangan berkuah yang penuh gizi memang sangat pas disajikan di musim hujan seperti saat ini. Hidangan ini juga cocok disantap sebagai menu sarapan.
Selain lezat, hidangan tersebut juga dapat membantu meningkatkan daya tahun tubuh Anda dari serangan virus penyakit. Nah, bagi Anda yang masih bingung memilih resepnya, sajian sup merah dan fuyunghai bisa jadi pilihan yang tepat. Kombinasi hidangan ini dijamin bikin suami dan si kecil semakin lahap menyantapnya!
Dikutip Okezone dari akun Instagram @lidyatjahjadi, Jumat (3/1/2020), berikut resep lengkap sup merah dan fuyunghai, yang bisa Anda coba di rumah. Jangan lupa sajikan bersama nasi putih hangat ya!
Klik halaman berikutnya untuk tahu resepnya.
Sup Merah
Bahan:
5 buah tomat jus
1L air
100 gram saus tomat
3 batang seledri
1 sdt pala bubuk
1/2 sdt merica bubuk
Garam dan gula sesuai selera
250 gram dada ayam potong2
5 buah wortel potong2
Ham / sosis sesuai selera, potong-potong
Segenggam bawang merah goreng
2 sdm bawang putih goreng
Pelengkap
Bakwan udang
Cara memasak :
1. Didihkan air. Masukkan ayam dan wortel rebus hingga wortel empuk;
2. Masukkan jus tomat, saus tomat, seledri, garam, gula, merica, pala bubuk, ham dan sosis. Masak hingga mendidih dan matang. Angkat;
3. Sajikan sup bersama roti tawar goreng ato mini sus ato bola-bola bakwan udang sesuai selera.
Fuyunghai
Bahan:
3 butir telur
1 sdm maizena
50 ml air
1/2 sdt garam
1/4 sdt merica
Segenggam kubis cincang halus
2 batang bawang prei cincang
100 gram udang kupas cincang kasar
Minyak goreng
Saus:
1/2 buah bawang bombay potong memanjang
1 siung bawang putih geprek
4 sdm saus tomat
1sdm cuka
Gula pasir sesuai selera
Sedikit garam
250 ml air
1 buah wortel porong korek api
Larutan maizena secukupnya
Cara memasak:
1. Campur semua bahan telur. Aduk rata. Goreng dalam minyak panas hingga matang. Sisihkan;
2. Panaskan sedikit minyak tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Masukkan wortel aduk hingga layu;
3. Masukkan saus tomat, cuka, gula, garam, air. Tunggu hingga mendidih;
4. Kentalkan drngan larutan maizena. Angkat siram di atas telur. Sajikan.
(Dewi Kurniasari)