4. Tidak mengelap wajah dengan handuk
Tahukah bahwa handuk dapat merusak kulit? Setelah mencuci wajah, diamkan saja sampai kering dengan sendirinya ketimbang digosok langsung memakai handuk. Selain bisa menyebabkan iritasi, jangan kaget loh bahwa banyak bakteri hidup di handuk walaupun handuk itu dicuci.
5. Jauhkan tangan dari wajah
Maksudnya adalah hindari kontak sentuhan tangan terhadap wajah selama beraktivitas. Tangan dipakai untuk memegang banyak objek, mulai dari keyboard komputer, ponsel, yang mana adalah tempat ideal bagi bakteri untuk hidup. Selain masalah kebersihan, jari-jari tangan kita juga tertutupi oleh minyak. Dengan menyentuh wajah dengan tangan, minyak di wajah bisa bertambah bukan? Semakin sering wajah disentuh oleh tangan maka semakin memicu timbulnya jerawat atau masalah kulit wajah lainnya.
(Dinno Baskoro)