NETIZEN Indonesia tengah dihebohkan oleh ulah seorang YouTuber yang melakukan aksi prank kepada salah seorang driver ojek online. Dalam videonya, YouTuber dengan akun hasanjr11 itu terlihat memesan pizza senilai Rp1 juta melalui sebuah aplikasi ojek online.
Namun saat sang driver tiba di depan rumahnya, Hasan justru membatalkan pesanannya tersebut. Alhasil, sang driver pun tampak menitikan air mata, karena merasa telah dipermainkan.
Meski pada akhirnya Hasan membayar seluruh kerugian si driver, namun kontennya kali ini menuai banyak kecaman dari berbagai pihak, termasuk Chef Arnold Poernomo.
Tak seperti biasa, Juri MasterChef Indonesia yang identik dengan image sombong ini, tiba-tiba mengutip cuitan akun twitter @faizsadad_ yang pertama kali memviralkan kasus prank pizza senilai Rp1 juta ini.
Chef Arnold langsung menghujam Hasanjr11 dengan serangkaian kritikan tajam sampai membuat netizen berdecak kagum. Pasalnya, selama ini Arnold lebih sering menuliskan jokes-jokes receh, twitwar ala-ala dengan selebtwit, atau mengkritisi hasil masakan netizen dengan gaya angkuh hingga ia dijuluki Gordon Ramsay-nya Indonesia.
"Itu adalah contoh...org norak demi konten...maap Hasanjr11 semiskin itukah anda demi konten ngejar ad sense? Baru duit 1jt aja pamer...gw beli xin fu tang aja 1jt ga pamer," tulis Arnold.
Tak berhenti di situ saja. Arnold juga mengkritisi fenomena YouTuber penyembah ad sense yang tengah marak di Indonesia.
"Jangan merasa hebat kalo anda sendiri masi ngejar Ad Sense demi kebutuhan hidup lu...cuma bakat bacot aja juga...bukannya malah menjadi berkat buat orang-orang malah jadi telek," tegas Arnold.