MELINJO menjadi salah satu buah yang cukup mudah ditemukan di Indonesia. Selama ini banyak orang yang menggunakan melinjo sebagai tambahan dari isi sayur asam atau dijadikan keripik.
Namun, siapa duga ternyata melinjo pun bisa begitu bermanfaat bukan hanya dari isi buahnya saja, tapi juga kulit buahnya yang tipis. Merangkum dari berbagai sumber, berikut sederet manfaat kulit melinjo yang jarang orang ketahui.
1. Mencegah asam urat
Sebagian besar orang tahu buah melinjo bisa menyebabkan asam urat, namun sebaliknya pada kulit melinjo justru bisa menghambat enzim xantin oksidase yang bisa menyebabkan asam urat. Nah, dianjurkan untuk mengonsumsi kulit melinjo bila ingin mencegah asam urat kambuh kembali.
2. Melindungi kesehatan gigi dan tulang
Kulit melinjo merupakan salah satu makanan yang mengandung fosfor dan kalsium yang tinggi. Sehingga tidaklah heran jika kulit melinjo bisa membantu menjaga kesehatan gigi dan tulang manusia, terlebih jika sudah memasuki usia lanjut, kesehatan gigi dan tulang begitu penting.
3. Mengandung karbohidrat