PUTRI Pariwisata 2010 baru saja terpilih. Untuk makin mempererat persaudaraan dan memperkaya wawasan para Putri Pariwisata, dibentuklah Forum PPI.
Yayasan El JOHN Indonesia mengadakan pemilihan Putri Pariwisata Indonesia (PPI) sejak 2008. Potensi para wakil dari seluruh provinsi di Indonesia tentu sangat beragam. Apalagi, mereka berasal dari berbagai macam profesi, seperti dokter, guru, penyiar, desainer, dan sebagainya.
”Karena terdiri dari berbagai latar belakang profesi, kami melihat semuanya bisa dimaksimalkan untuk meningkatkan promosi pariwisata Indonesia sesuai profesinya,” kata Jhonnie Sugiarto, Ketua Yayasan El JOHN Indonesia pada gathering forum PPI 2010 di Jakarta, baru-baru ini.
Forum PPI dibentuk sebagai wadah berkumpulnya seluruh PPI dari angkatan pertama hingga teranyar. Putri Pariwisata Indonesia 2009, Andara Rainy Ayudini ditunjuk sebagai Ketua Forum PPI tahun ini. Selanjutnya, posisinya akan digantikan oleh PPI 2010 terpilih, yakni Cynthia Sandra Tirayoh, demikian seterusnya.
”Di PPI tidak ada kata istilah mantan. Nah, kesan mantan itu kami kesampingkan dengan membentuk wadah forum PPI,“ ujar Jhonnie.
Andara, Ketua Forum PPI yang akrab dipanggil Dara memaparkan, forum PPI memiliki dua visi utama, baik dari sisi internal maupun eksternal. Dari sisi internal, forum berupaya memanfaatkan potensi masing-masing PPI untuk diarahkan secara profesional.
Sementara dari sisi eksternal, forum PPI berupaya menyerap banyak ilmu dari berbagai pakar yang kerap memberikan pembekalan bagi para PPI.
“Alangkah sayangnya bilamana ilmu itu hanya di-keep sendiri. Namun, kami ingin berkontribusi kepada seluruh masyarakat Indonesia dari sisi kebudayaan dan pariwisata,” ujar wanita kelahiran 27 November 1987 ini.
Anak kedua dari tiga bersaudara ini memberi gambaran, salah satu program Forum PPI adalah mengadakan penyuluhan ke seluruh insan pariwisata, khususnya wanita melalui profesi masing-masing PPI.
“Jadi, kami ingin bermanfaat tidak hanya bagi diri sendiri, tapi juga untuk seluruh insan pariwisata di Indonesia,” tambah lulusan Institut Teknologi Bandung (ITB) jurusan Teknik Planologi ini.
(Fitri Yulianti)