“@gerindra tolong yg bagian masak di sidak cara kerjanya dan pembagian makanannya bagaimana porsinya di dapur ,” tulis komentar akun @scy***
“Tolong dikasih paham untuk yang membuat program makan siang disekolah anak ini min @gerindra? biar lebih teliti lagi ke depannya, soalnya aku dulu juga pernah merasakan apa yang adik ini rasakan pas diperasmanan nikahan orang, pertamanya senang tapi akhirnya sedih,” timpal akun @rot***
Tak perlu waktu lama, akun TikTok Gerindra pun langsung berkomentar di konten video viral tersebut.
Seperti biasa, admin akun Gerindra justru menanggapi dengan santai dan melontarkan komentar berbalut humor.
Admin akun TikTok Gerindra meminta siswa itu untuk melapor ke gurunya, agar porsi daging ayam di makan siang hari berikutnya dibuat dua kali lipat sebagai penggantinya.
“Lapor ke gurunya, ya. Besok Senin minta double ayamnya,” tulis akun TikTok @gerindra.
(Kemas Irawan Nurrachman)