4. Masjid Sunan Giri
Masjid ini dibangun oleh Sunan Giri pada tahun 1544 Masehi. Sunan Giri atau yang bernama lengkap Raden Ainul Yaqin ini merupakan salah satu anggota Wali Songo yang menyebarkan agama Islam di daerah Gresik
Ia mendapat gelar Sunan Giri karena menempatkan lokasi masjid dan pesantrennya di sebuah daerah perbukitan yang cukup tinggi yang dalam bahasa Jawa disebut 'Giri' atau yang berarti gunung.
(Foto: Instagram/@istanacatering)
5. Masjid Agung Cirebon
Sunan Gunung Jati menjadi salah satu sosok di balik berdirinya Masjid Agung Cirebon yang berlokasi di Kelurahan Kasepuluh, Kecamatan Lemahwuluk, atau di kompleks Kesultanan Cirebon.
Masjid ini dibangun pada masa pemerintahan Sunan Gunung Jati atau pada 1408 Saka. Di mana pada saat itu Sunan Kalijaga diberi kuasa untuk menjadi arsitek dan pembangunannya dibantu oleh tokoh Wali Songo lainnya bersama dengan 500 pekerja.