PERNIKAHAN, momen sakral yang tak terlupakan bagi setiap pasangan. Tak heran, banyak pasangan berusaha mewujudkannya dengan pernikahan istimewa dan berkesan. Namun ada juga yang memilih untuk mengadakan pernikahan berkonsep unik.
Beragam impian dan harapan diwujudkan dalam berbagai konsep pernikahan, mulai dari tradisional yang sarat makna, modern yang glamor, hingga yang tak biasa. Seperti satu pasangan yang mencuri perhatian dengan tema pernikahan yang sangat unik dan tak biasa, yang videonya viral di linimasa TikTok berikut ini.
BACA JUGA:
Terungkap melalui video yang diunggah oleh warganet dengan akun TikTok @redrangerspenang yang sudah mendapatkan lebih dari 19,4 juta kali penayangan dan lebih dari 1,3 juta like dari para netizen tersebut, memperlihatkan suasana meriah yang mewarnai pernikahan unik pasangan di Malaysia yang satu ini.
Terlihat sang pria, alih-alih mengenakan jas pengantin atau tuxedo layaknya pengantin pria normal lainnya, ia justru hadir nyentrik dengan berbalut kostum Ultraman berwarna merah lengkap dengan jubah, topeng besi, hingga sepatu boots merahnya.