VITAMIN A merupakan salah satu kandungan yang dibutuhkan tubuh manusia sejak 1000 Hari pertama Kehidupan (HPK) untuk mendukung terbentuknya sistem kekebalan tubuh agar tidak mudah sakit.
Menurut Direktur Gizi dan Kesehatan Ibu dan Anak Kementerian Kesehatan (Kemenkes), dr Lovely Daisy, MKM menjelaskan program vitamin A sudah dimulai sejak 1978. Pada saat itu, program tersebut dilakukan untuk mengatasi kasus kebutaan anak karena mengalami xeroftalmia.
Tetapi saat ini program pemberian vitamin A bisa dilakukan untuk menjaga daya tahan tubuh anak agar terhindar dari penyakit.
“Kenapa penting diberikan vitamin A? penyakit yang sering menimpa anak antara lain adalah infeksi saluran pernapasan dan campak. Untuk anak yang terkena campak terapinya kami berikan vitamin A. jadi, untuk meningkatkan daya tahan tubuhnya sebenarnya,” kata dr Lovely dalam laman resmi Kemenkes, Senin (1/4/2024)
Tidak hanya itu, Dokter Anak Spesialis Nutrisi dan Penyakit Metabolik, dr Novitria Dwinanda menambahkan terapi pemberian suplemen vitamin A ini juga diberikan untuk anak-anak yang mengalami gizi buruk, karena bagian epitel usus menjadi gundul sehingga tidak dapat menyerap semua nutrisi termasuk vitamin A.
Dokter Novi mengatakan pemberian vitamin A bisa diberikan lebih dari dua kali dalam setahun kepada anak dengan gizi buruk. Disisi lain, selain bisa menyebabkan anak menjadi rentan terserang penyakit, kekurangan vitamin A juga bisa menyebabkan gangguan pada bagian tubuh lain terganggu, salah satunya gangguan pada kulit.
Pada anak dengan kekurangan vitamin A kulit mereka akan bersisik dan akan terlihat jelas pada anak dengan gizi buruk. Bahkan kondisi ini bisa semakin parah karena bisa menyebabkan gangguan penglihatan menjadi buram.
Oleh karena itu, meskipun telah mendapat imunisasi untuk mencegah penyakit, tubuh tetap memerlukan asupan vitamin A karena vaksin hanya mencegah virus dari penyakit tersebut dan tidak bisa mencegah penyakit karena perilaku hidup yang tidak sehat, salah satunya menjadi penyebab diare.
“Rotavirus dan vaksin-vaksin lainnya itu berfungsi mencegah kuman yang spesifik. Misalnya vaksin rotavirus untuk mencegah diare yang disebabkan oleh rotavirus,” tutur dr Novi.
“Sampai tua kita juga butuh vitamin A karena fungsi dari vitamin A sendiri. Konsumsilah makanan yang mengandung vitamin A bentuk aktif yaitu protein hewan, apakah itu telur, daging, hati, susu, dan lainnya,” katanya.
(Leonardus Selwyn)