Atas terselenggaranya Sub PIN Polio, tidak lupa Dirjen Maxi pun meminta kepada seluruh perangkat daerah untuk berpartisipasi aktif dan komitmen dalam melaksanakan Sub PIN Polio tersebut.
“Peran bapak dan ibu semua sesuai tugas dan fungsi masing-masing serta partisipasi aktif dari seluruh masyarakat sangat dibutuhkan dalam mensukseskan kegiatan ini. Karena itu kami sangat berharap adanya komitmen dari Bapak/Ibu dalam mendukung kegiatan ini,” ucap Dirjen Maxi.
(Leonardus Selwyn)