"Kalau di luar DKI kan Tangerang sudah ada. Apakah bisa terjadi di daerah lain? Tentu bisa," ucapnya.
Untuk itu, Kemenkes telah melakukan sejumlah upaya dalam menanggulangi penyakit cacar monyet, antara lain memperketat surveilans dengan melakukan penyelidikan epidemiologi, pemeriksaan Whole Genome Sequencing (WGS) terhadap kasus terkonfirmasi, serta melakukan notifikasi ke Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).
Dikutip dari Antara, selain itu, kata Maxi, pihaknya juga melakukan penanganan terapeutik kepada orang yang terkonfirmasi, melakukan vaksinasi ke 477 sasaran sejak 23 Oktober, serta bekerja sama dengan berbagai pihak dalam melakukan komunikasi risiko untuk dapat meminimalisir penularan cacar monyet ke orang yang lebih banyak lagi.
Dia juga menekankan pentingnya Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan berhubungan seks secara aman.
Oleh sebab itu, Maxi menyebutkan keterbukaan kelompok LSL terhadap petugas kesehatan sangat diperlukan untuk menelusuri kasus ini, agar penanganan cacar monyet menjadi lebih maksimal.
(Dyah Ratna Meta Novia)