Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

6 Fakta Unik Kenya, Surga bagi Pencinta Alam dan Satwa Liar

Yesica Kirana , Jurnalis-Rabu, 27 September 2023 |18:04 WIB
6 Fakta Unik Kenya, Surga bagi Pencinta Alam dan Satwa Liar
Zebra dan jerapah di Taman Nasional Samburu, Kenya. (Foto: archieveglobalsafaris.com)
A
A
A

KENYA telah menjadi salah satu destasi wisata safari terpopuler di dunia. Negara di Afrika Timur ini disebut sebagai surga bagi traveler pencinta alam dan satwa liar. Hutan Kenya rumah bagi berbagai satwa seperti singa, zebra, jerapah, gajah dan lainnya.

Lebih dari 1,5 juta turis mancanegara tahun lalu berkunjung ke Kenya. Mereka menikmati berbagai keindahan dan keunikan cagar alam, situs kuno, pantai, kehidupan laut, dan berpetualang dari kota sampai ke desa.

Salah satu wisata populer di Kenya adalah Danau Turkana, danau alkali terbesar di dunia yang jadi tempat pemberhentian burung migran dan habitat buaya. Danai ini juga menjadi rumah berbagai ular berbisa serta kuda nil.

 BACA JUGA:

Kenya juga punya budaya yang unik. Setidaknya ada 40 jenis bahasa digunakan di negara ini.

Dilansir dari China Daily, berikut 6 fakta unik Kenya.

1. Destinasi wisata populer di Afrika

Afrika Timur ini memiliki banyak hal yang dapat ditawarkan kepada para wisatawan seperti pantai bebatuan yang indah, cagar alam, hingga terdapat danau terbesar di dunia yaitu Danau Alkali.

Kenya memiliki pesona alam yang mempesona, di mana dijadikan juga sebagai tempat tinggal para hewan seperti buaya Sungai Nil, ular berbisa, tumbuhan dan masih banyak lagi.

 Ilustrasi

Kuda nil (AFP)

Selain itu, Anda dapat juga mempelajari dunia flora dan fauna di situs Taman Nasional Danau Turkana yang pernah masuk daftar warisan dunia PBB pada tahun 1997 silam.

Karena itu, Kenya menjadi kawasan wisata populer di Afrika di mana Anda dapat mengunjungi berbagai objek wisata yang terdapat di wilayah ini.

2. Rumah hewan langka

Kenya juga memiliki Cagar Alam Nasional Samburu yang dipenuhi berbagai jenis hewan langka seperti Zebra Grevy, Beisa Oryx, dan spesies lainnya.

Ilustrasi

 Zebra di Cagar Alam Samburu, Kenya (Wikipedia)

Anda juga akan melihat pemandangan anjur liar dan gajah, serta 450 jenis burung menggunakan teropong untuk melihat kecantikan dari burung berwarna-warni itu.

3. Dijuluki sebagai perbukitan hijau Afrika

Chyulu Hills terkenal dengan pemandangan perbukitan yang dipenuhi dengan vegetasi hijau. Anda, juga dapat melihat Gunung Kilimanjaro, gunung tertinggi di Afrika.

 BACA JUGA:

Selain itu, bukit ini dijadikan sebagai jalur pendakian untuk menikmati Bukit Chyulu. Pendakian ini dapat dilakukan di berbagai jalur trekking hewan yang membawa para penjelajah ke pegunungan, di mana Kilimanjaro yang megah dapat terlihat dengan jelas.

Jalur pendakian juga menawarkan kesempatan yang baik untuk bersepeda gunung yang dapat dilakukan di sepanjang jalur berbatu.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement