Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sandiaga: Pergerakan Wisatawan Meningkat 65 Persen Selama Libur Idul Adha 2023

Novie Fauziah , Jurnalis-Senin, 03 Juli 2023 |20:43 WIB
Sandiaga: Pergerakan Wisatawan Meningkat 65 Persen Selama Libur Idul Adha 2023
Menparekraf Sandiaga Uno (Foto: Kemenparekraf)
A
A
A

MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan bahwa libur panjang Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah yang berbarengan dengan liburan sekolah akhir semester genap 2023 mampu meningkatkan pergerakan wisatawan Nusantara (Wisnus) secara signifikan.

Dalam survei internal Kemenparekraf terlihat ada lonjakan penggunaan transportasi dan akomodasi melalui sejumlah agen perjalanan atau online travel agent (OTA) pada momentum tersebut. Wisatawan terlihat lebih memilih liburan bersama keluarga.

 BACA JUGA:

"(Pergerakan wisatawan) meningkat 65 persen dibandingkan periode sebelumnya," ujar Sandiaga dalam Weekly Brief with Sandi Uno di Lobby Lantai 2 Gedung Sapta Pesona Kemenparekraf, Jakarta Pusat, Senin (3/7/2023).

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement