Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

15 Tempat Wisata Anak Murah di Bogor, Piknik Bareng Buah Hati saat Liburan Sekolah

Melati Pratiwi , Jurnalis-Rabu, 21 Juni 2023 |06:00 WIB
15 Tempat Wisata Anak Murah di Bogor, Piknik Bareng Buah Hati saat Liburan Sekolah
Cimory Dairyland Puncak Bogor. (Instagram @dairyland.puncak)
A
A
A

7. Rumah Air Resto

Rumah Air bukan restoran bisa. Di samping menyajikan cita rasa masakan sunda yang bisa disantap sembari duduk di dalam saung, ada juga sejumlah wisata anak. Setelah puas mengisi perut, anak dan orangtua bisa lebih akrab dengan menaiki becak mini, ATV, atau memasuki istana balon, dan mencoba crazy ball.

Lokasi dna Harga Tiket : Jl. Boulevard CBD Bogor Nirwana Residence / Harga makanan mulai dari Rp 26.000.

8. Marimba Garden

Mencari wisata anak murah meriah? Coba saja kunjungi Marimba Garden. Harga tiketnya terjangkau, tetapi menawarkan hiburan yang bikin anak betah berlama-lama. Misalnya saja perkebunan teh, program strawberry pick & eat, sampai arena menantang seperti go kart mini dan high rope atau berjalan di ketinggian dengan bantuan tali.

Lokasi dan Harga Tiket : Jl. Raya Puncak KM 87, Tugu Utara, Cisarua, Kabupaten Bogor / Rp 15.000 - Rp 20.000.

9. Wana Wisata Rusa Jaya

Ajak anak Anda lebih dekat dengan Rusa di Wana Wisata Rusa Jaya. Tempat ini sebenarnya adalah penangkaran rusa yang mengembangbiakan lima jenis rusa mulai dari Rusa Cheetal, Rusa Jawa, dan Rusa Bawean.

Tak sekedar berdiam diri menyaksikan tingkah gemas rusa, Anda juga boleh memberi makan, bermain, sampai berfoto dengan hewan menggemaskan tersebut.

Lokasi : Jl. Transyogi, Desa Buana Jaya, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Bogor / Rp 20.000

Ilustrasi

(Instagram @bogorkekinian)

10. Cibalung Happy Land

Aktivitas seru untuk anak yang bisa dijajal ketika menyambangi Cibalung Happy Land sangat lengkap! Dalam satu lokasi, Anda bisa menemukan outbond, wahana air di waterpark, merasakan kegiatan petani dan peternak, hingga bermalam di dalam tenda.

Lokasi dan Harga Tiket : Jl. Cihideung, Kp. Cibalung, Kec. Cijeruk, Kabupaten Bogor / Rp 25.000

11. EcoArt Park Sentul

Lebih dari sekeda murah, EcoArt Park Sentul bahkan sama sekali tidak dipungut biaya! Berada di tepi Sungai Cikeas, anak-anak bisa melihat aneka patung unik dan menggemaskan. Salah satunya ada patung trasformer setinggi 5 meter yang terbuat dari onderdil mobil.

Lokasi dan Harga Tiket Masuk : Sentul City, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor / Gratis.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement