Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Disebut Mirip Mars, Ini Alasan Mengapa Pulau Devon Tak Berpenghuni

Cita Najma Zenitha , Jurnalis-Selasa, 16 Mei 2023 |10:00 WIB
Disebut Mirip Mars, Ini Alasan Mengapa Pulau Devon Tak Berpenghuni
Pulau Devon di Kanada. (Foto: NASA via amusingplanet.com)
A
A
A

ALASAN Pulau Devon tak berpenghuni tentu mengundang penasan publik. Pulau Devon terletak di Kepulauan Arktik, wilayah Kanada. Pulau di Kutub Utara bumi itu disebut-sebut mirip dengan planet Mars. Kok bisa?

Devon Island merupakan pulau tidak berpenghuni terbesar di dunia. Devon juga menjadi pulau terbesar kedua di Kepulauan Ratu Elizabeth. Luasnya mencapai 55.247 kilometer persegi.

Meski sangat luas, tidak ada sutupun makhluk hidup yang tinggai di Davon karena pulau tersebut paling tidak ramah di dunia.

 BACA JUGA:

Melansir dari The Vale Magazine, alasan mengapa Pulau Devon tidak berpenghuni karena memiliki iklim gurun dengan medan tandus dan berbahaya. Kabut tebal sering menyelimuti pulau ini. Peneliti bahkan menyebut Pulau Devon sebagai “Mars di Bumi”.

Pulau Devon juga memiliki ngarai yang dalam. Kawah besar Haughton yang terdapat di pulau ini terbuat dari tumbukan meteorit. Hal ini yang membuat makhluk hidup tidak dapat mendiami Pulau Devon.

 

Kawah Haughton terbentuk di pulau ini sekitar 40 juta tahun yang lalu. Sebuah asteroid atau komet berdiameter 2 km menabrak bumi hingga membentuk kawah.

Jumlah energi yang dilepaskan selama tubuhkan terjadi setara dengan 2 juta Tsar Bombas, bom nuklir yang pernah meledak.

Akibat tabrakan itu, segala kehidupan yang terdapat di Pulau Devon hancur total. Tabrakan tersebut membentuk kawah seluar 23 km dengan kedalaman 1,7 km.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement