"Melalui padu padan warna dan bentuk dari bunga kembang sepatu, kami coba mengungkapkan pesan tersembunyi yang disimbolkan oleh kembang sepatu," kata CEO SASKARA, Andya Kartika, dalam keterangan resminya, Selasa (21/3/2023).
Dia melanjutkan, mungkin gak banyak orang tahu kalau bunga kembang sepatu itu punya beberapa warna yang mana setiap warnanya ada filosofi arti yang berbeda.
Misalnya warna putih pada kembang sepatu itu melambangkan kemurnian, kecantikan, dan keanggunan. Kembang sepatu warna kuning dipercaya melambangkan kebahagiaan dan keberuntungan.

Lalu, kembang merah muda punya makna persahabatan dan bentuk ungkapan berbagai perasaan cinta dan kasih sayang. Sementara itu, kembang sepatu berwarna merah melambangkan simbol cinta dan gairah.