Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kasus Gagal Ginjal Akut, Kemenkes Diminta Wapres Beri Santunan pada Korban

Binti Mufarida , Jurnalis-Jum'at, 10 Februari 2023 |14:55 WIB
Kasus Gagal Ginjal Akut, Kemenkes Diminta Wapres Beri Santunan pada Korban
Ilustrasi, (Foto: Freepik)
A
A
A

MUNCUL kembali kasus gagal ginjal akut, dengan dua kasus baru yang dilaporkan Dinas Kesehatan DKI Jakarta kepada Kementerian Kesehatan beberapa waktu lalu, yang bahkan 1 kasus di antaranya meninggal dunia ikut dipantau Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin.

Ia meminta Kemenkes dan BPOM gerak cepat untuk terus melakukan investigasi menyeluruh terkait gangguan ginjal akut progresif atipikal yang sampai menelan korban jiwa tersebut.

Wapres menegaskan, jika memang bukan karena obat sirup, Kemenkes dan BPOM tetap harus melakukan investigasi.

“Kita sudah minta Kemenkes dan BPOM terus melakukan pengawasan dan penertiban selain obat. Kalau bukan obat sirup, cari lagi sumbernya sampai ketemu. Artinya terus (lakukan investigasi),” tegas Wapres kala ditemui awak media di sela kunjungan kerjanya di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (10/2/2023).

Bukan hanya investigasi menyeluruh, Wapres Ma’ruf Amin menegaskan Kemenkes harus memberikan santunan kepada anak-anak yang meninggal dunia akibat kasus gagal ginjal akut ini.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement