KABUPATEN Boyolali punya julukan sebagai Kota Susu. Sebutan ini pantas dijuluki mengingat Boyolali merupakan daerah penghasil susu sapi terbesar di Jawa Tengah. Bahkan Boyolali punya patung sapi perah raksas sebagai ikon daerah.
Boyolali punya banyak peternakan sapi perah terutama di daerah selatan dan dataran tinggi berhawa sejuk di mana banyak tersedia pakan hijau yang sangat mendukung perkembangbiakan ternak.
Enam kecamatan penghasil susu sapi di Kabupaten Boyolali adalah Selo, Cepogo, Musuk, Ampel, Boyolali, dan Mojosongo. Enam kecamatan ini bisa menghasilkan sekitar 100 ton susu per hari.
Sebagian besar wilayah Boyolali terletak di dataran tinggi sehingga sangat tepat untuk dijadikan tempat budidaya sapi perah. Dengan potensi budidaya sapi sebesar ini, wajar jika Boyolali menjadi kota Susu. Selain sapi perah, Boyolali juga dikenal sebagai sentra peternakan sapi potong.
Kemudian Anda juga dapat menemui sentra produksi olahan susu sapi dan daging sapi seperti odol, yogurt, dan juga keju. Hal ini dilakukan agar susu sapi dapat digunakan secara maksimal tanpa ada yang dibuang, yang dapat meningkatkan pendapatan para peternak.
Susu sapi yang dihasilkan oleh para peternak di sini juga didistribusikan kepada industri susu skala besar yang ada di luar daerah Boyolali, sebagai bahan baku.