GEMPA dengan magnitudo 5,6 mengguncang Kabupaten Cianjur, Jawa Barat dan sekitarnya, siang tadi, menyebabkan banyak bangunan rusak. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno prihatin dengan bencana yang menewaskan lebih 50 orang ini.
Sandiaga sejauh ini belum mendapatkan laporan adanya kerusakan tempat wisata yang dekat dengan pusat gempa bumi seperti Cianjur, Sukabumi, bahkan Bogor.
BACA JUGA:Tak Hanya Objek Wisata, Borobudur Juga Tempat Ibadah Umat Buddha Sedunia
"Untuk gempa, laporan sementara belum ada laporan detail tentang lokasi destinasi wisata yang ada di Cianjur dan Sukabumi," ujar Sandiaga dalam Weekly Brief with Sandiaga Uno secara virtual, Senin (21/11/2022).
Cianjur dan Sukabumi memang banyak tempat wisata, di antaranya Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Lido, Desa Wisata Hanjeli-Kabupaten Sukabumi, Desa Wisata Situs Padang dan lainnya.
BACA JUGA:6 Wisata Pantai dan Air Terjun Cantik di Jepara, Intip Daya Tariknya
Sandiaga masih menunggu laporan lanjutn dampak gempa terhadap sektor pariwisata.