Sedangkan untuk cara pengobatannya sendiri, jika bakteri menyebabkan adenoiditis, dokter biasanya akan meresepkan antibiotik. Penggunaan antibiotik sering terbukti berhasil dalam mengobati jaringan adenoid yang meradang. Jika virus yang jadi penyebab adenoiditis, dokter akan melakukan perawatan untuk virus tersebut.
(Foto: Instagram @rachelvennya)
Biasanya, pembedahan untuk mengangkat kelenjar gondok juga bisa menjadi pilihan alias adenoidektomi. Pembedahan digunakan untuk mengangkat kelenjar gondok yang tak bisa sembuh dengan antibiotikaa, terjadinya infeksi berulang, dan ada masalah kesehatan yang mendasarinya, seperti kanker atau tumor tenggorokan dan leher. Hingga kelenjar gondok yang menyebabkan masalah pernapasan dan menelan.
BACA JUGA:Jessica Iskandar Masih Berjuang Melawan Gangguan Tiroid, Apa Gejalanya?
BACA JUGA:Vladimir Putin Disebut Idap Parkinson, Apa Saja Gejalanya?
(Rizky Pradita Ananda)