INDONESIA terus mendorong peningkatan jumlah wisatawan mancanegara dengan berbagai upaya promosi termasuk di Belanda.
Salah satunya adalah dengan memperkenalkan pariwisata Indonesia lewat slogan Wonderful Indonesia melalui alat transportasi publik.
Promosi Wonderful Indonesia di transportasi publik ini merupakan program Kementerian Pariwisata RI yang diharapkan akan semakin menarik wisatawan ke Indonesia. Terlebih, Indonesia akan menjadi tuan rumah Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-17 G20 di Bali pada 15-16 November 2022 mendatang.
Sebelumnya, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) telah lebih dahulu membranding shuttle bus dan open great bus.
Sebagai salah satu tujuan utama wisatawan di Belanda dan Eropa yang dikunjungi jutaan wisatawan setiap tahunnya, promosi ini diharapkan juga mampu menarik minat wisatawan mancanegara lainnya.
Dalam sebuah klip yang beredar di linimasa, nampak sebuah trem dengan desain khas Indonesia beredar di jalanan Kota Den Haag. Trem No.1 rute Den Haag - Delft itu nampak menggunakan desain 'Wonderful Indonesia (G20)' dan telah beroperasi sejak 3 Oktober 2022 hingga 31 Desember 2022 mendatang.
Sekadar informasi, brand Wonderful Indonesia kian eksis di Eropa, khususnya Belanda. Pernahkah Anda melihat keindahan Borobudur dan Danau Toba jalan-jalan di Belanda? atau mungkin keindahan pantai-pantai di Bali dan Banyuwangi yang hilir mudik di sepanjang Jalan Amsterdam? Tentu hal ini jadi hal membanggakan bukan?
Pemerintah sebenarnya telah mem-branding lima unit trem di Amsterdam. April hingga pertengahan 17 Mei 2017 lalu, keindahan Logo mirip gambar burung garuda tersebut dapat dilihat di trem-trem Kota Amsterdam, khususnya rute Deen Haag-Delft.