Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Terkenal Angker, Ini 5 Perairan di Indonesia yang Dihuni Makhluk Gaib

Rina Anggraeni , Jurnalis-Minggu, 25 September 2022 |14:02 WIB
Terkenal Angker, Ini 5 Perairan di Indonesia yang Dihuni Makhluk Gaib
Danau Tolire di Maluku Utara (Indonesia Travel)
A
A
A

ADA 5 perairan yang disebut-sebut paling angker di Indonesia. Disebut angker danau atau waduk itu pernah menelan korban dan ada beragam cerita mistis muncul di baliknya.

Masyarakat Indonesia memang lekat dengan cerita mistis. Bahkan banyak tempat yang dikaitkan dengan kehadiran makhluk ghaib. Misalnya saja waduk atau danau.

Berikut 5 perairan paling angker di Indonesia dirangkum dari berbagai sumber:

 BACA JUGA:3 Danau Terindah di Atas Gunung Indonesia, Bikin Betah Liburan!

1. Waduk Saguling

Masyarakat setempat percaya bahwa waduk yang berlokasi di Bandung satu ini adalah kerajaan ghaib. Jadi tak heran ketika pengunjung berjumpa makhluk dari dimensi lain.

Konon, ada sesosok hantu perempuan cantik yang kerap muncul di waduh Saguling. Kehadirannya menandakan akan terjadi peristiwa kesurupan.

2. Waduk Wates

Banyak terjadi peristiwa korban tenggelam di Waduk Wates, Madiun. Sebagian orang percaya hal itu adalah ulah para makhluk ghaib.

Salah satu sosok yang sering disaksikan oleh para pengunjung adalah hantu berwujud kakek tua.

 BACA JUGA:Wow! Masjid Berusia 1 Abad Muncul Kembali Setelah 37 Tahun Tenggelam di Dasar Danau

3. Danau Ranu Kumbolo, Jawa Timur

Para pendaki Gunung Semeru kenal betul seperti apa keindahan Ranu Kumbolo. Lokasi ini memang seringkali dijadikan tempat istirahat dan mendirikan tenda.

 Ilustrasi

Ranu Kumbolo (Okezone)

Meskipun indah, Ranu Kumbolo tetap menyimpan misteri. Kabarnya, para pendaki kerap ditampakkan sosok wanita di tengah danau, terutama malam bulan purnama.

Sosok itu diyakini sebagai dewi penunggu Ranu Kumbolo. Sang dewi juga memiliki para dayang-dayang yang berwujud ikan mas.

Karena itu lah, ada larangan tak tertulis yang meminta siapapun tak mengganggu atau membawa pulang ikan mas tersebut.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita women lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement