CHERYL Puteri Gunawan atau yang akrab dipanggil Cheryl adalah pemenang pertama MasterChef Indonesia Season 9 yang ditayangkan di RCTI. Perempuan berusia 25 tahun ini lolos MCI Season 9 lewat hidangan yang ia buat yaitu arancini, dan membuatnya berhasil masuk ke babak boot camp.
Kini, Cheryl sudah mulai aktif menjadi konten kreator di YouTube pribadinya. Ia kerap kali membagikan vlog-vlog seru aktivitas kesehariannya dan video resep memasak. Seperti dalam video yang diunggah tanggal 11 September 2022, Cheryl membagikan aktivitasnya saat berkumpul bersama keluarga di Bali. Di video ini, Cheryl menceritakan sedikit keresahannya dalam menghadapi Quarter Life Crisis.
Setelah sukses memenangkan ajang pencarian bakat MasterChef Indonesia Season 9, Cheryl mengaku harus dihadapkan dengan banyak hal. Selama di Jakarta untuk menjalani karantina, ia harus meninggalkan tanggung jawabnya di rumah seperti meninggalkan bisnis online bakery dan jauh dari keluarga dan teman yang berdomisili di Surabaya.
Situasi ini terkadang membuatnya tidak menikmati kehidupan barunya tersebut. Meski terlihat bahagia dari luar, Cheryl mengaku bahwa otaknya sangat penuh dan bising dengan apa yang harus ia lakukan, dan tanggung jawabnya sebagai orang dewasa, pemilik bisnis, dan konten kreator sekaligus.
“After MasterChef Indonesia, I was all over the place and I wasn't happy mentally and physically,” tulis Cheryl pada deskripsi video. Ia bahkan mengaku tidak begitu ‘fully present’ saat liburan di Bali bersama keluarganya tersebut.
Beruntung, kebahagiaan Cheryl kembali terbangun setelah dirinya mengikuti pelatihan menyelam yang mengajarkannya untuk sabar, tetap tenang dalam menghadapi situasi di dalam laut, bersyukur, dan menikmati setiap momen.
Kehadiran keluarga juga membuatnya kembali bahagia dan bangkit untuk terus menjalani hidup dengan segudang pencapaian yang ingin diraih.
“I really wanted to appreciate my family for coping with me during this hard time,” jelas Cheryl.
Buat yang penasaran dengan isi hati Cheryl, langsung aja cek videonya hanya di YouTube Channel Cheryl Gunawan, ya!
(Martin Bagya Kertiyasa)