4. Wisata Alam Sevillage di Bogor
Wisata Alam Sevillage yang terletak di kawasan Puncak, Cianjur, Bogor, Jawa Barat, ini juga memberikan promo menarik bagi wisatawan yang ingin menghabiskan liburan saat Hari Kemerdekaan RI.
Sevillage memberikan promo gratis tiket masuk bagi mereka yang lahir pada 17 Agustus. Tak hanya itu, tempat wisata ini juga memberikan diskon tiket masuk sebesar 20 persen bagi pengunjung yang bernama Agus, dan diskon 10 persen untuk pelajar.
Tiket masuk Wisata Alam Sevillage dibanderol mulai dari Rp20 ribu. Hanya saja, tiket masuk ini terpisah dengan tiket setiap wahana di dalamnya. Pengunjung dapat memilih tiket terusan yang juga termasuk dengan biaya wahana dan foto.

5. Dufan di Ancol, Jakarta
Dunia Fantasi atau yang dikenal Dufan tentu sudah tidak asing lagi bagi warga Ibu Kota. Tempat wisata yang ada di Taman Impian Jaya Ancol ini menawarkan segudang wahana yang menarik dicoba.
Selain memiliki beragam wahana, Dufan juga memberikan promo menarik untuk merayakan HUT ke-77 RI, yakni diskon tiket masuk hingga Rp 77 ribu.
Dikutip dari akun Instagram resminya, promo tersebut berlaku untuk periode pembelian tanggal 15-16 Agustus 2022 dengan jadwal kunjungan pada 17 Agustus 2022.
Untuk mendapatkan promo ini cukup mudah, pengunjung cukup memasukkan kode voucher di halaman pembelian. Adapun, kode voucher-nya adalah HUTINDO77TH dan berlaku untuk pembelian tiket Dufan secara online.
Demikian 5 tempat wisata di Jabodetabek yang tawarkan promo HUT ke-77 RI yang wajib dicoba.
(Salman Mardira)