SAMARINDA memiliki keindahan alam yang luar biasa. Tak heran bila banyak wisatawan yang tertarik untuk berkunjung ke daerah tersebut.
Tak hanya destinasi alamnya yang bagus, Samarinda juga memiliki sejarah budaya yang menarik untuk dikulik.
Saat berkunjung ke kota ini, Anda harus memiliki beragam oleh-oleh khas Samarinda.
Apa saya yah oleh-oleh khas Samarinda yang wajib dibawa pulang? Berikut ulasannya seperti dirangkum dari berbagai sumber:
1. Amplang
Amplang oleh-oleh khas Kalimantan yang wajib Anda beli untuk dibawa pulang. Amplang terbuat dari campuran ikan tenggiri sehingga memiliki cita rasa yang gurih dan tekstur yang renyah.
2. Sarung Samarinda
Samarinda juga memiliki oleh-oleh sarung yang disebut dengan tajong Samarinda. Tajong identik dengan warna yang mencolok dan dibuat dengan proses menenun yang masih tradisional. Proses menenun ini bisa menghabiskan waktu 2 hingga 15 hari. Tak heran bila tajong ini memiliki harga yang cukup mahal.
3. Kue keminting
Kue ini memiliki bentuk seperti kemiri, kecil dan bertekstur. Camilan ini terbuat dari tepung, santan, dan gula sehingga memiliki cita rasa yang gurih dan manis.

4. Gula gait
Sekilas, camilan ini memiliki bentuk seperti churros, namun gula gait bukan terbuat dari tepung, melainkan gula aren dan gula pasir. Biasanya seseorang menikmati gula gait seperti memakan permen.
5. Batik Kalimantan Timur
Sama seperti dengan daerah lainnya di Indonesia, Samarinda juga memiliki batik. Batik ini menggunakan pewarna alami yang berasal dari serat nanas, serat sutra, katun, dan lainnya. Motif batik ini juga beragam dan sebagian besar dipengaruhi oleh kebudayaan suku Kutai, Bugis, dan Dayak.