KOLEKSI fashion mahal Nia Ramadhani selalu menjadi sorotan publik. Meski sudah memiliki tiga anak, gaya berpakaian Nia Ramadhani memang tetap fashionable bak anak muda.
Tak hanya modis, fashion item Nia Ramadhani pun selalu dibanderol harga yang fantastis. Mulai dari gaun, tas, hingga perhiasan, harganya bisa mencapai jutaan hingga milyaran rupiah. Tak percaya? Dirangkum dari berbagai sumber, Rabu (1/6/2022), simak koleksi fashion mahal Nia Ramadhani berikut ini!
1. Gaun Ivan Gunawan dan perhiasan Adelle Jewelry

(Koleksi Fashion Mahal Nia Ramadhani, Foto: @ramadhaniabakrie/Instagram)
Nia Ramadhani sempat melakukan pemotretan dengan harga outfit yang cukup fantastis bersama Rio Motret. Dia pun tampil extravagant dengan gaya yang nilainya mencapai lebih dari Rp 3 miliar. Kemewahan itu memang terpancar jelas dari potretnya yang satu ini. Tak tanggung-tanggung, Nia mengenakan gaun kristal bertabur gliter rancangan Ivan Gunawan yang dibanderol sekitar Rp100 juta di sesi pemotretan ini. Tak kalah mencenangkan, harga perhiasan Adelle Jewelry yang dipakai Nia pun ditaksir Rp3 miliar. Wow, fantastis!
BACA JUGA : Intip Gaya Nia Ramadhani Main Tenis, Kece Pakai Rok Mini!
2. Jam tangan Rolex dan high heels Christian Louboutin

(Koleksi Fashion Mahal Nia Ramadhani, Foto: @ramadhaniabakrie/Instagram)
Nia Ramadhani juga memiliki sederet koleksi jam tangan mewah, salah satunya merek Rolex. Saat berpose dengan Anindya Bakrie di Dubai, Nia terlihat mengenakan Rolex Oyster Perpetual Date Green Dial and Leather Unisex Model yang harganya Rp300 jutaan. Tak hanya itu saja, jika kita tengok alas kakinya, Nia Ramadhani diperkirakan mengenakan Christian Louboutin Patent Leather Oum 4.7 Covered Heel yang harganya ditaksir 675 USD atau nyaris Rp10 juta. Bu Boss satu ini memang enggak kaleng-kaleng kalau berpenampilan!
BACA JUGA : 6 Potret Terbaru Nia Ramadhani Tampil bak ABG, Seksi Pakai Hot Pants hingga Bikini
3. Tas Hermes

(Koleksi Fashion Mahal Nia Ramadhani, Foto: @hermesselebriti/Instagram)
Belum lengkap rasanya jika berbincang soal koleksi fashion mahal tanpa kehadiran tas Hermes, seperti potretnya yang satu ini. Nia memadukan strapless ruched dress warna pink dengan tas Hermes Birkin 35 Rose Tyrien GHW yang begitu berkelas. Soal harga tak perlu diragukan lagi kemahalannya. Tas pink yang eye catching ini ditaksir Rp280.000.000!
4. Tas Chanel

(Koleksi Fashion Mahal Nia Ramadhani, Foto: @ramadhaniabakriefashion/Instagram)
Tak hanya Hermes, Nia juga punya koleksi tas Chanel yang begitu mahal. Siapa sangka, tas mungil ini adalah Bag Rare Vintage Mini Fanny Pack Belt For Waist Black Leather Baguette yang harganya lebih mahal dari motor sport berkapasitas 250 cc, yakni Rp108.513.600. Mengetahui harga itu, netizen pun membanjiri emotikon menangis dalam kolom komentar.